STRATEGI TERBAIK UNTUK PROMOSI YANG EFEKTIF DENGAN MEMANFAATKAN MEDIA SOSIAL
Bumijawa, 23 Juli 2024 – Pemanfaatan media sosial dengan tepat telah dilakukan oleh mahasiswa KKN UNNES GIAT 9 Desa Bumijawa dengan melakukan bimbingan kepada pelaku UMKM sehingga dapat menambah pengetahuan agar promosi suatu produk bisa mencapai jangkauan pasar yang lebih luas. Media sosial saat ini menjadi patform yang sangat powerful untuk promosi. Dalam kegiatan ini kami mendatangi UMKM di Desa Bumijawa dengan mendampingi para bapak dan ibu untuk memanfaatkan fasilitas media sosial dengan baik, yang menjadi pengawal dari tujuan ini yaitu pembuatan akun media sosial termasuk Instagram. Selain menjadi media promosi, disamping itu media sosial dapat menambah inspirasi untuk mengembangkan produk-produk UMKM.
Pendampingan kepada pelaku UMKM ini dilaksanakan oleh Rosa Ayu Nandia (S-1 Manajemen), dan didampingi oleh rekan-rekan mahasiswa KKN UNNES GIAT 9 Desa Bumijawa. Langkah awal pendampingan yaitu pembutan akun Instagram. Setelah itu dilanjutkan penyampaian yang berisi mengenai pentingnya penggunakan media sosial sebagai wadah promosi agar mencapai jangkauan pasar yang besar. Dan platform seperti Instagram, Facebook, dan TikTok dapat memungkinkan pelaku UMKM untuk berinteraksi dengan audiens mereka, mendorong penjualan produk mereka, dan membangun brand awareness.
Kemudian penyampaian terkait pentingnya identitas dalam suatu produk, seperti logo dan label kemasan. Identitas produk bertujuan untuk membedakan produk kita dari produk yang lain. Logo harus dirancang dengan baik agar menciptakan pengenalan yang lebih kuat dari konsumen, dan membantu memudahkan para konsumen mengingat produk kita. Hal ini perlu dilakukan secara konsisten agar dapat meningkatkan kepercayaan dari konsumen terhadap produk. Dalam membantu para pelaku mencapai hasil yang bagus, kami menawarkan bantuan dalam pembuatan identitas produk juga. Dengan majunya teknologi digital mempu mempermudah segala sesuatu dengan cepat.
Dengan terlaksananya kegiatan pelatihan dan memperkenalkan penggunaan media sosial diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan tentang pemasaran digital yang akan memberi dampak baik untuk memudahkan dalam peningkatan penjualan dan mencapaian audiens yang lebih luas.